Hasil Race 2 WSBK Mandalika 2021: Rea Terdepan, Toprak Posisi ke-4

Tim iNews.id
Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, keluar sebagai pemenang pada Race 2 World Superbike (WSBK) Mandalika 2021. (foto: Instagram/ Jonathan Rea).

MANDALIKA, iNews.id- Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, keluar sebagai pemenang pada Race 2 World Superbike (WSBK) Mandalika 2021. Rea berhasil mengungguli Toprak Razgatlioglu yang finis di posisi ke-4 di Sirkuit Mandalika, Minggu (21/11/2021).

Trek basah pun mewarnai jalannya balapan tersebut. Akan tetapi, Rea langsung menjadi yang terdepan. Karena situasi trek yang basah dan licin. Leonardo Mercado pun harus terjatuh pada 10 lap yang telah dilaluinya.

Sementara itu, Scott Redding berhasil menggeser Rea yang awalnya berada di posisi pertama. Sang juara WSBK 2021 yaitu Razgatlioglu pun berada di posisi ketiga.

Setelah Mercado yang tadi terjatuh, kini Axel Bassani pun juga terjatuh. Terlihat dia bersenggolan dengan pembalap lain dan itulah yang menyebabkan dirinya terjatuh.

Memasuki lima lap tersisa, Rea berhasil merangsek masuk. Dia menggeser Redding dari posisi pertama. Pembalap asal Inggris itu kembali memimpin.

Terjadi persaingan sengit antara Rea dan Redding di akhir-akhir balapan. Hingga akhirnya dia berhasil memantapkan posisinya dan tidak tersalip oleh Redding. Sementara Razgatlioglu yang sebelumnya di posisi ketiga harus disalip oleh Michael Van Der Mark.

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network