Dia juga mengungkapkan jika cara yang digunakan oleh Pemdes Kepudang dalam mengajak masyarakat untuk tertib membayar pajak sangat efektif dilakukan melalui perantara budaya lokal.
“Kalau menggerakkan masyarakat dengan budaya ini akan lebih mudah karena tidak harus memaksa. Sehingga saya minta hal-hal seperti ini jangan sampai hilang karena nilai-nilai luhur budaya kita luar biasa bagusnya,” pesannya.
Dengan suksesnya penyerahan pajak PBB-P2 melalui upacara adat budaya lokal ini, Yunita juga mendorong agar desa lain di Kabupaten Cilacap bisa ikut mencontoh Desa Kepudang terkait ketaatan dalam membayar pajak PBB-P2.
“Kalau Desa Kepudang saja bisa, berarti Desa lain juga saya dorong agar bisa menggerakkan masyarakatnya untuk tertib membayar pajak. Sehingga nantinya seluruh Desa di Kabupaten Cilacap bisa serentak membayar pajak PBB-P2,” pungkasnya.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait