Dalam melakukan evakuasi tersebut, Tim SAR Gabungan berupaya melakukan penyelaman, namun demikian upaya tersebut gagal. Sebab, terhalang sampah dan batu serta besi di sekitar pintu depan truck, sehingga sangat beresiko dan membahayakan bagi penyelam.
Tak putus harapan, Tim SAR Gabungan juga berupaya melakukan penarikan truck dengan menggunakan crane. Upaya penarikan badan truk cukup sulit karena medan jurang yang terjal dan badan truk yang menyangkut di bibir tebing Sungai.
“Pada pukul 10.00 Wib, Tim SAR Gabungan akhirnya dapat mengevakuasi korban dalam keadaan meninggal dunia. Dan selanjutnya korban di bawa ke RSUD Ajibarang untuk dilakukan penanganan lebih lanjut," jelasnya.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait