Libur HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Daop 5 Purwokerto Tambah Kereta Api Total 390 Tempat Duduk

Arbi Anugrah
Libur HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Daop 5 Purwokerto Tambah Kereta Api Total 390 Tempat Duduk. Foto: Arbi Anugrah

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Libur panjang peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 diprediksi terjadi lonjakan pada Minggu (20/8) mendatang. Mengantisipasi hal tersebut, PT KAI (Persero) Daerah Operasi 5 Purwokerto menyiapkan sejumlah rangkaian kereta api.

"Menghadapi arus balik libur 17 Agustus 2023, KAI Daop 5 Purwokerto telah melakukan persiapan dengan menambah rangkaian pada beberapa kereta keberangkatan dari Daop 5 Purwokerto," kata Manager Humas Daop 5, Krisbiyantoro dalam keterangan tertulisnya, Rabu (16/8/2023).

Menurut Krisbiyantoro, biasanya pada libur panjang terjadi peningkatan okupansi kereta api yang signifikan. Dibandingkan hari biasa, rata- rata keterisian kursi penumpang berada diantara 50- 75 persen, akan tetapi pada libur panjang atau long weekend dapat sampai 100 persen untuk semua kelas.

Maka dari itu, Daop 5 menambah rangkaian kereta api untuk keberangkatan Minggu 20 Agustus 2023 mendatang untuk Kereta Api sebagai berikut:

- KA Sawunggalih pagi relasi Kutoarjo-Pasarsenen dengan penambahan1 kereta api kelas ekonomi premium yang memiliki kapasitas tempat duduk sebanyak 80 tempat duduk. Dengan demikian jumlah rangkaian yang semula 2 kereta kelas eksekutif + 6 kereta kelas ekonomi premium, akan menjadi 2 kereta kelas eksekutif dan 7 kereta kelas ekonomi premium;

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network