Libur HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Daop 5 Purwokerto Tambah Kereta Api Total 390 Tempat Duduk

Arbi Anugrah
Libur HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Daop 5 Purwokerto Tambah Kereta Api Total 390 Tempat Duduk. Foto: Arbi Anugrah

- KA Sawunggalih malam relasi Kutoarjo-Pasarsenen ditambahkan satu kereta eksekutif dengan kapasitas tempat duduk sebanyak 50 tempat duduk dan 1 kereta kelas ekonomi premium yang memiliki kapasitas tempat duduk sebanyak 80 tempat duduk. Dengan demikian jumlah rangkaian yang semula terdiri dari 2 kereta kelas eksekutif + 6 kereta kelas ekonomi premium, akan menjadi 3 kereta kelas eksekutif + 7 kereta kelas ekonomi premium.

- KA Kutojaya Utara relasi Kutoarjo-Pasarsenen ditambahkan 1 kereta kelas ekonomi premium dengan kapasitas tempat duduk sebanyak 80 tempat duduk. Maka jumlah rangkaian yang semula 8 kereta kelas ekonomi premium, akan menjadi 9 kereta kelas ekonomi premium;

- KA Purwojaya relasi Cilacap–Gambir ditambahkan 1 kereta kelas eksekutif dengan jumlah tempat duduk sebanyak 50 tempat duduk. Sehingga jumlah rangkaian menjadi 10 kereta kelas eksekutif dari sebelumnya 9 kereta kelas eksekutif.

Krisbiyantoro memprediksi jika pada Senin (21/8) tingkat okupansi penumpang untuk arus balik dimungkinkan masih cukup tinggi. Maka pihaknya masih akan menambahkan 1 kereta kelas eksekutif dengan kapasitas tempat duduk sebanyak 50 tempat duduk untuk KA Sawunggalih pagi relasi Kutoarjo-Pasarsenen. 

"Semua berdasarkan data dari Rail Ticketing System (RTS) pada 20 Agustus, menunjukan tiket sudah ludes terjual untuk tujuan favorit seperti Jakarta Pasarsenen dan Gambir," ujarnya.

 

Editor : Arbi Anugrah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network