Jadwal dan Harga Tiket Kereta Api Kaligung, Cek Selengkapnya

Arbi Anugrah/NET Purwokerto
Jadwal dan Harga Tiket Kereta Api Kaligung, Cek Selengkapnya. Foto: Instagram @kai121_

PURWOKERTO, INewsPurwokerto.id - Jadwal dan harga tiket Kereta Api Kaligung perlu diketahui calon penumpang tujuan Semarang Poncol-Brebes. Kereta Api Kaligung sendiri merupakan Kereta Api lokal komersial jarak menengah yang melayani perjalanan sebanyak lima kali dalam sehari pulang-pergi.

Dalam pelayanan perjalanannya, Kereta Api Kaligung kelas ekonomi AC ini melayani rute Semarang Poncol-Brebes, Semarang Poncol-Tegal, begitu pula sebaliknya selama kurang lebih 2 jam 25 menit. Penamaan Kereta Api Kaligung sendiri diambil dari nama sebuah sungai yang berada Tegal yaitu “Kali Gung”.

Untuk jadwal dan harga tiket Kereta Api Kaligung sendirian akan diulas dalam artikel ini sebagai informasi bagi para calon penumpang Kereta Api Kaligung rute Semarang Poncol-Brebes, Semarang Poncol-Tegal ataupun sebaliknya. Berikut jadwal dan harga tiket Kereta Api Kaligung seperti dikutip INewsPurwokerto.id dari KAI Access, Rabu (23/8/2023).

Jadwal dan Harga Tiket Kereta Api Kaligung

1. Semarang Poncol-Tegal

Jadwal keberangkatan kereta api Kaligung Semarang Poncol tujuan Tegal, diantaranya.

- Pukul 05.00 WIB dan tiba di Tegal pada pukul 07.14 WIB. 

- Pukul 08.45 WIB, Kereta Api Kaligung akan tiba di Tegal pada pukul 10.59 WIB.

- Pukul 13.50 WIB, Kereta Api Kaligung akan tiba di Tegal pada pukul 16.04 WIB.

- Pukul 17.00 WIB, Kereta Api Kaligung akan tiba di Tegal pada pukul 19.15 WIB.

2. Semarang Poncol-Brebes

Jadwal Kereta Api Kaligung dari Semarang Poncol tujuan Brebes, tersedia dua pilihan keberangkatan yakni.

- Pukul 05.00 WIB dan tiba di Brebes pada pukul 07.30 WIB. 

- Pukul 08.45 WIB, Kereta Api Kaligung akan tiba di Brebes pada pukul 11.16 WIB.

Harga Tiket Kereta Api Kaligung

Untuk harga tiket kereta api dari Semarang Poncol yang ditawarkan PT Kereta Api Indonesia (KAI) tujuan Brebes dan Tegal untuk kelas Ekonomi yakni sebesar Rp85.000 dan kelas Eksekutif Rp110.000.

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network