Cara Melihat Hasil Real Count Suara Pileg DPR 2024
Cara melihat hasil Real Count Pileg DPR sama halnya dengan Pilpres. Namun, pada bagian ini terdapat dua kolom pilihan, yakni berdasarkan daerah pemilihan atau dapil.
Untuk mengetahui perolehan suara pileg DPR 2024, Anda dapat mengunjungi link Real Count berikut https://pemilu2024.kpu.go.id/pilegdpr/hitung-suara
- Lalu pilih menu 'Hitung Suara'.
- Tentukan pilihan pada menu 'Dapil' untuk dapat melihat hasil berdasarkan daerah.
- Lalu tentukan dapil yang akan Anda cari, sebagai contoh Jateng I Atau Jabar II. Cari ke bagian bawah untuk menentukan dapil yang Anda inginkan. Pada bagian ini, Anda juga dapat memilih 'wilayah', lalu masukkan provinsi, kabupaten, kecamatan, kelurahan, hingga TPS. Di bawah akan tampil perolehan suara yang diterima masing-masing caleg berdasarkan partainya.
- Dalam tampilan tersebut tersedia hasil hitung suara legislatif DPR RI 2024 jumlah pengguna hak pilih, mulai dari DPT, DPTb, hingga DPK plus jumlah pengguna hak pilih. Lalu pada bagian bawah, tersedia kolom hasil perolehan suara masing-masing partai berdasarkan nomor urut.
- Terdapat pula data jumlah suara sah dan tidak sah.
- Di bagian bawah, terdapat pindaian form C hasil. Anda cukup klik atau menekan tombol bertuliskan lihat foam pindai C hasil.
Cara Melihat Hasil Real Count Suara Pileg DPRD dan DPD
- Buka link Real Count Pileg DPRD di https://pemilu2024.kpu.go.id/pilegdprd_kab/hitung-suara/dapil atau untuk suara DPD di https://pemilu2024.kpu.go.id/pemilu_dpd/hitung-suara
- Pilih menu 'Hitung Suara'.
- Tentukan pilihan menu 'Dapil' untuk dapat melihat hasil berdasarkan daerah.
- Lalu tentukan dapil yang akan Anda cari, sebagai contoh Jawa Tengah Atau Jawa Barat. Cari ke bagian bawah untuk menentukan Kabupaten/Kota yang Anda inginkan, lalu tentukan Dapil berdasarkan Kabupaten/Kota yang Anda inginkan, sebagai contoh 'Banyumas I atau Banyumas II'. Pada bagian ini, Anda juga dapat memilih 'wilayah', lalu masukkan provinsi, kabupaten, kecamatan, kelurahan, hingga TPS. Di bawah akan tampil perolehan suara yang diterima masing-masing caleg berdasarkan partainya.
- Dalam tampilan tersebut tersedia hasil hitung suara legislatif DPRD Kabupaten/Kota 2024 atau DPD. Terdapat pula jumlah pengguna hak pilih, mulai dari DPT, DPTb, hingga DPK plus jumlah pengguna hak pilih. Lalu pada bagian bawah, tersedia kolom hasil perolehan suara masing-masing partai berdasarkan nomor urut.
- Terdapat pula data jumlah suara sah dan tidak sah.
- Di bagian bawah, terdapat pindaian form C hasil. Anda cukup klik atau menekan tombol bertuliskan lihat foam pindai C hasil.
Demikianlah cara melihat hasil Real Count Pemilu 2024 resmi dari situs KPU lengkap beserta link. Semoga informasi ini bermanfaat.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait