Lolos Seleksi Wilayah, UKM Soedirman Robotic Team Siap Mengudara di KRTI Nasional 2024

Arbi Anugrah
Lolos Seleksi Wilayah, UKM Soedirman Robotic Team Siap Mengudara di KRTI Nasional 2024. Foto: Dok Humas Unsoed Purwokerto

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Unit Kegiatan Mahasiswa Soedirman Robotic Team (UKM SRT) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, meraih prestasi di Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024. Kontes Robot Terbang Indonesia adalah kompetisi pesawat tanpa awak (UAV) bagi seluruh universitas di Indonesia dan digelar oleh Kementerian riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia (Kemenristekdikti) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas).

Tahun ini, Soedirman Robotic Team mengirimkan dua tim dari divisi KRTI, diantaranya adalah Tim Biantara Fixed Wing (FW) dan Tim Biantara Racing Plane (RP). Kedua tim ini telah berhasil menjalankan misinya saat seleksi wilayah pada 12-17 Agustus 2024, di Runway SAC (Soedirman Aeromodeling Club) dan melanjutkan perjuangannya ketahap seleksi Nasional.

Sesuai dengan jadwal yang dilansir, Kontes Robot Terbang Indonesia tingkat Nasional tahun ini akan dilaksanakan di Universitas Negeri Yogyakarta pada 12-19 September 2024.

Ketua Tim Biantara FW, Fillipus Aditya mengungkapkan rasa bangga atas prestasi yang diraih hingga lolos ke tingkat nasional. “Sebagai tim yang baru dibentuk pada tahun ini, kami merasa bangga telah berhasil melewati berbagai tantangan hingga akhirnya lolos ke tahap nasional," kata Fillipus dalam keterangannya, Rabu (21/8/2024).

Menurutnya, keberhasilan ini adalah cerminan dari kerja keras semua pihak yang terlibat, termasuk semangat pantang menyerah dan kebersamaan antara tim yang menjadi kunci utama kesuksesannya hingga dapat melaju ketingkat nasional.

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network