Ini 5 Pemain Jerman yang Potensial Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

Ramdani Bur
Laurin Ulrich bisa jadi senjata mematikan Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@futboll.indonesiaa)

Sementara itu, Daniel Klein, penjaga gawang FC Augsburg, juga menunjukkan minat untuk membela Timnas Indonesia. 

Pemuda 23 tahun itu mengaku siap mengikuti seleksi sebagai bentuk komitmen terhadap negara asal ibunya yang berasal dari Bali. 

“Jika kesempatan itu datang, saya pasti tertarik. Merupakan kehormatan bisa membela negara ibu saya,” ujar Klein dalam wawancara eksklusif bersama Bundesliga, dikutip Okezone.

Nama lainnya, Reno Munz, memang tidak memiliki darah Indonesia, namun status kelahiran di Jakarta pada 2 Oktober 2005 membuatnya memenuhi syarat untuk memperkuat Merah Putih. Mantan bek Bayer Leverkusen U-19 ini pernah tercatat membela Timnas Jerman kelompok usia.

Kemudian ada Ethan Kohler, bek tengah Werder Bremen II, yang memiliki keturunan Bali dari neneknya. Sepanjang musim 2024/2025, ia telah tampil dalam 21 pertandingan dan mencatatkan satu gol serta satu assist di Liga 5 Jerman.

Terakhir, Nafi Nahdi yang memegang paspor ganda Jerman dan Indonesia. Pemain 18 tahun ini dikenal memiliki kecepatan dan kemampuan menyisir sisi lapangan. Menurut laporan @futboll.indonesiaa, Nahdi terbuka untuk membela Timnas Indonesia jika diberi kesempatan.

Jika pelatih kepala Patrick Kluivert memandang kelimanya layak dan PSSI menyetujui proses naturalisasi, bukan tak mungkin mereka segera menjadi bagian dari skuad Garuda di masa depan.

Editor : EldeJoyosemito

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network