Chelsea Lawan Liverpool di Final Piala FA, Usai Kandaskan Crystal Palace

Cikal Bintang Raissatria
Chelsea yang secara meyakinkan mampu mengkandaskan Crystal Palace dengan 2-0 pada babak semifinal Piala FA 2021/2022. 

LONDON, iNews.id – Liverpool akhirnya menemukan lawan di final Piala FA. Tim itu adalah Chelsea yang secara meyakinkan mampu mengkandaskan Crystal Palace dengan 2-0 pada babak semifinal Piala FA 2021/2022. 

Pundi-pundi gol The Blues disumbangkan oleh Ruben Loftus-Cheek (65’) dan Mason Mount (76’). Sementara, Crystal Palace tak mampu melakukan gol balasan. 

Sejak awal duel, Crystal Palace dan Chelsea saling jual beli serangan. Adu kuat di lini tengah pun menghiasi awal-awal pertandingan di Stadion Wembley, Inggris. 

Ada startegi beda yang diterapkan kedua tim. Chelsea memanfaatkan umpan langsung, sementara The Eagles -julukan Crystal Palace- memaksimalkan dua sayapnya. 

Memasuki menit ke-25, meski terus melancarkan serangan, Chelsea belum bisa membongkar pertahanan Crystal Palace. Anak asuh Thomas Tuchel kini bermain lebih variatif dengan mengandalkan sisi sayap. B

Akan tetapi, upaya tersebut belum membuahkan hasil lantaran solidnya tembok The Eagles. Sementara, pasukan Patrick Vieira tentu tidak tinggal diam berada dalam tekanan Chelsea. Terpantau, beberapa kali serangan balik cepat yang diinisiasi Wilfried Zaha berhasil membuat The Blues ketar-ketir. Namun, serangan itu akhirnya mampu dibendung Antonio Rudiger dan kolega.

Chelsea vs Crystal Palace menutup babak pertama dengan skor sama kuat 0-0.

Ketia babak kedua dimulai, The Blues langsung masif menggedor pertahanan Crystal Palace. 

Tercatat, mereka dominan dengan 72 persen penguasaan bola dan lima tembakan ke arah gawang Crystal Palace. Meski begitu, upaya tersebut belum bisa merobek jala gawang milik Jack Butland.

The Eagles masih bersabar dan mengandalkan serangan balik cepat sesuai dengan tipikal pola permainannya. 

Memasuki menit ke-60, The Blues terus melakukan tekanan ke pertahanan Crystal Palace. Alhasil, Chelsea akhirnya berhasil memecah kebuntuan lewat sepakan keras Ruben Loftus-Cheek (65’). 

Loftus-Cheek berhasil memanfaatkan bola liar dan melepaskan tembakan keras yang tak dapat dibendung Butland, Chelsea unggul 1-0. 

Selepas gol tersebut, pasukan Thomas Tuchel tidak mengendurkan tempo serangannya. 

Hasilnya positif, Chelsea sukses menggandakan keunggulan lewat kerjasama Mason Mount dan Timo Werner. Mount (76’) yang lepas dari pengawasan berhasil melepaskan tendangan mendatar yang tak mampu dibendung Butland, Chelsea semakin nyaman 2-0.

Tak ada gol tambahan yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. 

Susunan Pemain Chelsea vs Crystal Palace: 

Chelsea (3-4-2-1): Eduardo Mendy, Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen (Silva 82’), Antonio Rudiger, Reece James, Jorginho (Kante 77’), Matteo Kovacic (Loftus-Cheek 26’), Marcos Alonso, Mason Mount (Ziyech 77’), Timo Werner, Kai Havertz (Lukaku 77’) Pelatih: Thomas Tuchel 

Crystal Palace (4-3-3): Jack Butland, Joel Ward, Joachim Andersen, Marc Guehi, Tyrick Mitchell, Jeff Schlupp (Benteke 72’), Cheikou Kouyate (Milivojevic 85’), James McArthur (Olise 72’), Eberichi Eze, Jean-Philippe Mateta (Ayew 55’), Wilfried Zaha Pelatih: Patrick Vieira

 

Editor : EldeJoyosemito

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network