Ketua MK Anwar Usman dan Adik Jokowi Pesan 50 Potong Baju ke Chili Kebaya

Tim iNews
Hanif Aisyah memperlihatkan keris yang akan dikenakan calon mempelai pria Ketua MK Anwar Usman di Solo

SOLO, iNews.id - Pada Kamis (26/5/2022) hari ini bakal berlangsung pernikahan adik Presiden Joko Widodo (Jokowi) Idayati dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman

Sebelumnya, mereka telah memesan 50 potong baju untuk kedua calon mempelai, keluarga, dan panitia yang terlibat dalam acara. 

"Ada beskap dan kebaya, untuk tema warna yang dipilih untuk akad lebih ke warna krem, sedangkan saat resepsi warna merah marun,”unjar Pemilik Chili Kebaya Doddy Nanjaya, Rabu (25/5/2022) seperti dikutip iNews dari Antara.

Dia mengatakan, tidak ada permintaan khusus dari calon mempelai pria maupun wanita. Meski demikian, untuk model beskap calon mempelai pria, yakni beskap sikepan dengan kain bludru. Sedangkan kebayanya dengan model hewes dengan kain brokat. 

Menurutnya, dari seluruh pesanan yang masuk, sudah lebih dari 75 persen melakukan final fitting. 

"Seluruhnya tidak ada permak sama sekali, pak Ketua MK (calon mempelai pria) juga sudah langsung pas. Beliau sosok yang humoris dan ramah, jadi ketika fitting kami juga tidak tegang,”jelasnya.

Mengenai permintaan khusus, tidak ada yang diajukan oleh calon mempelai pria. Begitu juga dengan calon mempelai wanita, tidak ada permintaan khusus untuk kebaya yang akan dikenakan pada saat resepsi pernikahan. 

Editor : EldeJoyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network