Logo Network
Network

Video Banyumas Fashion Festival 2022 Hadirkan 50 Desainer dari Berbagai Kota

Pepih Nurlelis, Arbi Anugrah
.
Minggu, 16 Oktober 2022 | 15:42 WIB

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Banyumas menjadi salah satu kota yang memiliki potensi sumber daya kreatif yang mendukung pertumbuhan dunia fashion. Dengan memandang potensi tersebut, Komunitas Fashion Banyumas dan Indonesian Fashion Chamber (IFC) Semarang Community berkolaborasi dan bersinergi dengan Java Heritage Hotels menggelar event Banyumas Fashion Festival 2022 (BFF 2022).

Sebanyak 50 Desainer baik lokal maupun nasional unjuk kemampuan menampilkan hasil karya fashion mereka dalam gelaran Banyumas Fashion Festival 2022 (BFF 2022) di Hotel Java Heritage Purwokerto Sabtu (15/10/2022) malam. Event ini merupakan event perdana yang digelar di Kabupaten Banyumas.

Event fashion kali ini diproyeksikan menjadi annual event yang mewadahi kreativitas dan mengapresiasi talenta serta potensi lokal. Mengangkat tema "Java Batik Heritage", batik Banyumas dan sekitarnya ditampilkan dalam gelaran event ini. Selain mengangkat batik Banyumas, pihaknya juga ingin mengangkat pembatik lokal di Banyumas.

Acara ini yang digelar selama dua hari sejak Sabtu-Minggu, 15-16 Oktober 2022 menghadirkan 50 desainer dari Purwokerto, Banyumas, Cilacap, Semarang, Jakarta, Solo, Yogyakarta, Salatiga, Kudus dan Pekalongan. Selain itu adapula empat desainer tamu dari Indonesian Fashion Chamber, salah satunya Kurzen Karzai yang merupakan putra asli Cilacap yang sudah cukup dikenal di dunia fashion.

 

 

Editor : Aryo Arbi

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News

Bagikan Artikel Ini