Video Ganjar Terus Kejar Program Vaksinasi di Jawa Tengah
.
Jum'at, 06 Agustus 2021 | 21:01 WIB
PURWOKERTO, iNews.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyebut jika program vaksinasi di Jawa Tengah baru mencapai 18,83 persen. Rendahnya capaian vaksinasi tersebut karena stok vaksin dari pusat untuk Jawa Tengah belum tercukupi.
Dia mengatakan jika dari 28 juta warga yang menjadi target vaksinasi, baru sekitar 5,4 juta warga yang telah divaksinasi dosis pertama. Sementara vaksinasi dosis kedua baru sekitar 3 jutaan.
Pihaknya lanjut dia bahkan sudah menyiapkan berbagai skenario untuk percepatan vaksinasi. Sebab ada informasi, September atau Oktober akan datang vaksin dalam jumlah besar.
(Kontributor - Aryo Rizqi)
Editor : Arbi Anugrah
Follow Berita iNews Purwokerto di Google News
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
News Update