get app
inews
Aa Read Next : Bertemu Warga Banjarnegara, SBY Bercerita Tidak Suka Memberi Janji Muluk-muluk Saat Jadi Presiden

Mantan Presiden SBY Didiagnosa Idap Kanker Prostat 

Selasa, 02 November 2021 | 12:37 WIB
header img
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) diketahui mengidap kanker prostat. Untuk itu SBY akan melakukan perawatan medis di rumah sakit di luar negeri untuk mengetahui kondisi kanker prostatnya.

"Setelah dilakukan konsultasi yang mendalam dengan tim dokter Indonesia, termasuk para urolog senior, diputuskan medical treatment dilakukan di sebuah rumah sakit di luar negeri yang memiliki pengalaman panjang dan teknologi yang maju untuk menangani kanker prostat," ujar Ossy Dermawan, Staf Pribadi SBY, Selasa (2/11/2021).

Tim dokter di Indonesia yang menangani SBY telah berkoordinasi dengan tim dokter luar negeri. "Komunikasi yang dilakukan antara Tim Dokter Indonesia dan Tim Dokter negara sahabat tersebut berlangsung dengan baik dan pihak luar negeri sepakat dan bersedia untuk menangani Bapak SBY," kata Ossy Dermawan.

Dia menuturkan, hasil komunikasi dua tim dokter tersebut optimistis kanker prostat yang diderita SBY masih berada dalam tahap awal dan dapat diatasi.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut