Dengan mengolah feed berupa Heavy Gas Oil (HGO) dari kilang Fuel Oil Complex (FOC) I, imbuh Arief, SF-04 sukses menjalani serangkaian uji coba sejak 2015 dan berhasil dinyatakan on spec pada September 2020. “Setelah lolos tes laboratorium, selanjutnya SF-04 resmi diproduksi pada 1 Januari 2022,”katanya.
Lebih lanjut, SF-04 memiliki banyak keunggulan diantaranya dapat diaplikasikan pada pengeboran dengan kondisi tekanan dan temperatur tinggi, memiliki thermal stability yang baik, kandungan sulfur rendah dan ramah lingkungan. "Sukses ini diharapkan memacu semangat Perwira Pertamina untuk terus menghasilkan inovasi baru di masa depan guna mendukung visi dan misi PT KPI RU IV, menjadi kilang minyak dan petrokimia berkelas dunia pada 2028,”ujar Arief.
Ditambahkan Arief, pencapaian ini menjadi legacy bagi PT KPI tentang komitmen & semangat untuk terus melakukan terobosan dengan menghasilkan produk-produk terbaik yang mendukung target perusahaan. “Tantangan ke depan tentu semakin kompleks. Maka inovasi wajib dilakukan untuk memastikan dan membuktikan kehadiran PT KPI bagi bangsa dan negara,”tandasnya.
Editor : EldeJoyosemito