get app
inews
Aa Text
Read Next : Lionel Messi cs Diangkut Gunakan Pesawat Mewah, Dijamin Tidak Alami Jet Lag

Di Piala Dunia 2022 Qatar, Ronaldo Katakan Skakmat Buat Messi

Rabu, 23 November 2022 | 10:30 WIB
header img
Cristiano Ronaldo kerap mengatakan sekakmat kepada Lionel Messi. Foto: Instagram

DOHA, iNewsPurwokerto.id – Cristiano Ronaldo kerap mengatakan sekakmat kepada Lionel Messi. Dua bintang ini menjadi magnet bagi penggemar sepak bola.

Kedua pemain inipun sudah mengemas banyak gelar untuk klub, timnas, dan trofi individu dalam satu dekade ke belakang.

LIHAT JUGA:  Manchester United Pecat Cristiano Ronaldo, Paul Scholes: Misi Selesai! Dasar Brengsek

Di antara gelar individu itu, Messi tercatat mengoleksi tujuh gelar Ballon d’Or, sementara Ronaldo baru lima. 

Namun, kedua pemain itu belum pernah mengangkat trofi Piala Dunia, kasta gelar tertinggi di level tim nasional dan juga pemain.

Nah pada Piala Dunia 2022, Ronaldo berbicara soal persaingannya dengan Messi. Mengibaratkannya dengan permainan catur, pemain berusia 37 tahun itu mengatakan ingin melakukan ‘sekakmat’ kepada Messi.

LIHAT JUGA: Bek Arab Saudi Provokasi Lionel Messi, Begini Katanya

“Sekakmat, kita lakukan dalam hidup kita. Sekakmat tidak hanya dalam permainan catur. Bisa jadi dalam kehidupan itu sendiri dan saya melakukannya dalam banyak waktu,” kata Ronaldo dikutip dari Bleacher Report, Selasa (22/11/2022).

“Saya tidak tahu dalam hal ini dari pertanyaan Anda dan terus terang, saya ingin menjadi saya yang memenangkan skakmat melawan dia (Lionel Messi),” sambung Ronaldo.

“Tapi mari kita lihat, alangkah indahnya jika ini terjadi. Seperti yang terjadi dalam permainan catur, akan ajaib, jika ini terjadi dalam sepak bola,” tambah Ronaldo.

Ronaldo memang dikenal sebagai individu yang ambisius untuk mencapai yang tertinggi. Berbeda dengannya, La Pulga -julukan Lionel Messi- dikenal sebagai sosok yang rendah hati dan tidak terlalu memikirkan dirinya sendiri.

Kendati demikian, kedua pemain itu tetaplah dikenal sebagai ikon sepak bola dunia. Tentu saja, menarik menanti sejauh mana kedua pemain akan membawa tim nasionalnya masing-masing di gelaran Piala Dunia 2022.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut