get app
inews
Aa Read Next : Jadwal Pemesanan Tiket Kereta Api Lebaran 2024, Cek Sekarang dan Nikmati Mudik ke Kampung Halaman

Mulai Angkutan Nataru, Daop 5 Purwokerto Tambah KA dan Personel Pengamanan

Kamis, 22 Desember 2022 | 15:14 WIB
header img
PT KAI Daerah Operasi (Daop) 5 Purwokerto menyelenggarakan gelar pasukan angkutan Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru). (Foto: iNersPurwokerto/Elde Joyosemito)

“Para petugas pengamanan tersebut akan melakukan pengamanan di atas KA, stasiun, serta melaksanakan patroli mobile sepanjang lintas jalur KA yang rawan tindakan kejahatan. Di samping itu, para petugas pengamanan juga tetap akan menegakkan protokol kesehatan bagi seluruh pelanggan di stasiun dan selama perjalanan di dalam KA,”katanya.

Keselamatan dan keamanan kereta api menjadi prioritas utama. KAI terus melakukan pengecekan secara berkala terhadap titik rawan bencana, proaktif dalam penyelesaian potensi bahaya, memastikan ketersediaan dan keandalan dari seluruh perangkat penanganan kondisi darurat, serta meningkatkan penjagaan di perlintasan liar dengan berkoordinasi aktif serta mengoptimalkan seluruh stakeholders termasuk masyarakat sekitar.

“Di samping itu, KAI telah memastikan keandalan sarana dan prasarana, bersama Kementerian Perhubungan serta melakukan Ramp Check atau pemeriksaan kelaikan dan kesiapoperasian lokomotif dan kereta untuk memastikan kereta api dalam kondisi prima,”jelasnya.

Dari sisi fasilitas, KAI telah mempersiapkan dengan optimal mulai dari memasuki area stasiun, di atas kereta, hingga keluar area stasiun tujuan. Kebersihan area stasiun, ruang tunggu penumpang, toilet, serta kereta terus dijaga untuk memberikan kenyamanan kepada para pelanggan.

Pada Angkutan Nataru 2022/2023 ini, KAI menyediakan 155.268 tempat duduk selama periode tersebut atau 8.626 tempat duduk setiap harinya dengan jumlah perjalanan 104 KA yakni 73 KA reguler, 23 KA tambahan dan 8 KA lokal Prameks. 

“Prediksi puncak angkutan Nataru akan terjadi pada tanggal 1 Januari 2023 sejumlah 11.016 orang. Melalui persiapan yang matang, diharapkan moda transportasi KA selama masa Angkutan Nataru ini dapat berjalan dengan aman, lancar, dan terkendali,”paparnya.

 

Editor : Elde Joyosemito

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut