get app
inews
Aa Text
Read Next : Dukung Program Ketahanan Pangan, Polresta Banyumas Tanam Jagung dan Tebar Benih Ikan

Jenazah Handi Korban Kecelakaan di Nagreg yang Dikubur di Banyumas Dipindah ke Garut

Sabtu, 18 Desember 2021 | 17:01 WIB
header img
Proses pemindahan jenazah dari Banyumas menuju Garut, Jawa Barat. (Foto : Humas Polresta Banyumas)

PURWOKERTO, iNews.id - Setelah sempat dimakamkan di Desa Banjarparakan, Kecamatan Rawalo, Banyumas, lokasi penemuan saat hanyut di Sungai Serayu. Jenazah Handi Saputra (18) korban kecelakaan di kawasan Nagreg, Jawa Barat yang hilang akhirnya dipindahkan ke Garut. 

Keputusan pemindahan makam tersebut dilakukan orang tua Handi, setelah memastikan jika jenazah tersebut merupakan anaknya yang hilang usai kecelakaan. 

"Hari ini setelah orang tua korban melihat lokasi pemakaman, akhirnya orang tua korban memutuskan untuk dilakukan pemindahan makam," kata Kasat Reskrim Polresta Banyumas,Kompol Berry kepada wartawan, Sabtu (18/12/2021). 

Proses pemindahan dilakukan dengan membongkar kuburan dan penyerahan jenazah di lokasi penemuan mayat laki-laki di Sungai Serayu. Jenazah Handi diserahkan kepada penyidik Polresta Bandung dan keluarga korban dan langsung diberangkatkan menuju Garut pada pukul 15.00 WIB.

"Hari ini pukul 15.00 WIB telah di laksanakannya bongkar kubur dan penyerahan jenazah TKP penemuan mayat laki-laki di Sungai Serayu ikut Kecamatan Rawalo kepada pihak penyidik Polresta Bandung dan keluarga korban. Selanjutnya jenazah di bawa oleh ambulan ke rumah duka di Garut." ucapnya.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut