CILACAP, iNewsPurwokerto.id-Dua program Energi Baru Terbarukan (EBT) binaan PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap mendapat apresiasi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Penyampaian apresiasi ketika Ganjar mengunjungi stand pameran peringatan Hari Bumi 2023 tingkat Jawa Tengah di area bekas penambangan Desa Bulupayung, Kecamatan Kesugihan, Cilacap, Jumat (12/5/2023).
Dua program tersebut masing-masing Pembangkit Listrik Tenaga Hybrid (PLTH) Dusun Bondan, Desa Ujung Alang, Kecamatan Kampung Laut, dan Solar Home System (SHS) untuk petani mandiri energi di Desa Kalijaran, Cilacap.
Ganjar saat singgah di stand pameran PT KPI RU IV Cilacap menilai program EBT yang dikembangkan PT KPI RU IV sangat baik, terlebih membantu masyarakat yang selama ini kesulitan mendapatkan akses penerangan listrik. “Bagus ini. Semoga sukses ya,” katanya.
Diketahui, EBT di Dusun Bondan sebagai daerah tertinggal merupakan implementasi program Energi Mandiri Surya & Angin (E-Mas Bayu) dan Energi Mandiri Tambak Ikan (E-Mbak Mina). EBT diterapkan adalah Pembangkit Listrik Tenaga Hybrid (PLTH) yang menggabungkan tenaga surya dan angin sebagai sumber energi, dengan kapasitas terakhir 16.200 Wattpeak (WP).
PLTH diakses 78 Kepala Keluarga (KK), 1 sekolah, 1 sarana ibadah dan 2 kelompok UMKM. Dalam pengembangannya, PLTH juga memberikan solusi permasalahan akses air bersih melalui inovasi Sistem Desalinasi Air Berbasis Masyarakat (Sidesi Mas). EBT di Dusun Bondan meraih peringkat 1 Desa Mandiri Energi Jawa Tengah pada 2019, peringkat 3 pada 2020 dan peringkat 1 pada 2021.
Editor : Elde Joyosemito