Bagas Kaffa yang sempat cetak gol bunuh diri di semifinal tetap dipercaya Indra Sjafri untuk mengisi sisi kanan pertahanan. Duet Komang Teguh dan Rizky Ridho juga diharapkan bisa menjadi benteng kokoh Timnas Indonesia U-22 di laga final ini.
Sebagai pengganti Arhan di sisi kiri, Indra Sjafri memberikan kepercayaan kepada M Haykal Alhafiz. Sementara trisula lini tengah terdapat nama-nama yang tak tergantikan, diantaranya seperti Alfeandra Dewangga dan M Taufany Muslihuddin sebagai double pivot. Marselino Ferdinan jug akan bergerak bebas sebagai playmaker di belakang barisan penyerangan.
Sedangkan pada sektor depan, trio Fajar Fathur Rahman, Ramadhan Sananta, dan Witan Sulaeman diharapkan dapat menjadi kunci keberhasilan Timnas Indonesia U-22 untuk meraih medali emas.
Susunan Pemain:
Timnas Indonesia U-22 (4-2-3-1): Ernando Ari; Bagas Kaffa, Komang Teguh, Rizky Ridho, M Haykal; M Taufany, Alfeandra Dewangga; Fajar Fathur Rahman, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman; Ramadhan Sananta
Editor : Arbi Anugrah