get app
inews
Aa Read Next : Polisi Tangkap Pengedar Psikotropika di Cilongok Banyumas, Amankan Ribuan Obat-obatan Berbahaya

Mengerikan, Pemuda di Purwokerto Gantung Diri sambil Live di Instagram

Selasa, 25 Juli 2023 | 13:28 WIB
header img
Ilustrasi Pemuda di Purwokerto Gantung Diri sambil Live di Instagram. Foto: Dok iNews.id

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Berita dalam artikel ini tidak untuk menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Bila Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu, seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.

Peristiwa mengerikan terjadi di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Seorang pemuda berinisial RS (32) nekat bunuh diri sambil menyiarkan aksinya tersebut secara live di Instagram pribadinya, pada Selasa (25/8/2023). 

Kasat Reskrim Polresta Banyumas, Kompol Agus Supriadi membenarkan peristiwa gantung diri tersebut, dan diketahui sekitar pukul 05.30 WIB. Menurut dia, berdasarkan informasi yang didapat, pemuda tersebut nekat melakukan aksinya secara live Instagram karena putus cinta.

"Iya benar kejadiannya tadi pagi. Informasi yang kami himpun karena putus cinta," kata Agus kepada wartawan.

Sementara menurut Kapolsek Purwokerto Selatan, Kompol Puji Nurochman menjelaskan jika pemuda tersebut tinggal di perumahan Puri Hijau, Kelurahan Karangklesem, Kecamatan Purwokerto Selatan. Ia tinggal seorang diri dan belum berkeluarga.

"Itu ngontrak tinggal sendirian, belum berkeluarga. Yang bersangkutan warga Desa Jipang, Karanglewas," ucap Puji.

Warga setempat yang mengetahui peristiwa gantung diri yang disiarkan secara langsung melalui Instagram tersebut langsung menghubungi pihak kepolisian. 

Korban yang ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia ini lantas dibawa ke rumah sakit untuk kemudian diserahkan kepada pihak keluarga. Polisi masih mendalami tindakan korban melakukan bunuh diri yang disiarkan secara langsung tersebut.

 

Editor : Aryo Arbi

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut