get app
inews
Aa Text
Read Next : Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa Kebumen Siapkan 3.865 Sambungan Rumah Gratis

Kawasan Alun-alun Kebumen Bakal Dikenakan Parkir Saat Lebaran, Segini Tarifnya

Sabtu, 06 April 2024 | 08:33 WIB
header img
Disperkimhub menerapkan tarif parkir di area Alun-alun Pancasila Kebumen selama perayaan Idulfitri 1445. (Foto: Istimewa)

"Dengan banyaknya kendaraan, akan muncul kemacetan dan masalah lainnya, oleh karena itu diperlukan petugas untuk mengatur kendaraan yang ada, dan itu sebabnya kami menerapkan tarif parkir di alun-alun," tambahnya.

Penerapan tarif parkir di kawasan alun-alun Kebumen berlaku dari tanggal 5 hingga 20 April 2024. Untuk kendaraan bermotor, dikenakan tarif Rp 2.000, sedangkan untuk mobil atau kendaraan roda empat dikenakan tarif Rp 3.000 untuk parkir di dalam alun-alun, dan Rp 4.000 untuk parkir di tepi jalan luar atau pinggir alun-alun di sisi selatan.

Slamet menjelaskan bahwa hal ini sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) Parkir yang baru. Setelah tanggal 20 April, parkir di kawasan Alun-alun akan kembali gratis karena diprediksi situasi akan kembali normal. Selain itu, saat pelaksanaan shalat Idul Fitri di Alun-alun, parkir akan digratiskan, namun setelah shalat selesai, tarif parkir akan diberlakukan kembali.


 

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut