"Partai Golkar dan Partai Gerindra ini kan sewaktu Pilpres dan hingga saat ini tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Sehingga wajar jika saling memberikan dukungan termasuk di Pilkada Purbalingga ini," ungkapnya.
"Kedatangan saya ke PKB ini selain untuk mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon Bupati Purbalingga juga ingin menunjukkan jika dalam Pilkada koalisi antar partai baik itu di KIM maupun di luar KIM bisa cair dan mungkin terjadi," sambung Ahmad Sa'bani.
Ahmad Sa'bani menambahkan dirinya yakin bisa mendapatkan rekomendasi dari tiga parpol yakni Golkar, Gerindra, PKB dan sebentar lagi PAN dan Demokrat untuk terjun langsung dalam kontestasi di Pilkada Purbalingga 2024.
"Saya optimis kelima partai ini akan memberikan rekomendasi pada saya untuk maju sebagai calon Bupati Purbalingga periode 2024-2029. Koalisi lima partai ini sudah sangat cukup menjadi tiket maju di Pilkada mendatang," terang Ahmad Sa'bani.
Editor : EldeJoyosemito