MIE instan dan gorengan merupakan makanan yang digemari di Indonesia. Biasanya makanan tersebut banyak dihidangkan di warung kopi (Warkop) yang ada disetiap sudut kota di Indonesia.
Namun bagaimana jadinya jika kuliner itu tak hanya dapat dinikmati di Indonesia saja, tapi makan Indomie dan gorengan di New York, Amerika Serikat.
BACA JUGA:
Viral Orang Indonesia Buka Warkop di New York, Jual Indomie Rp43 Ribu Gorengan Rp100 Ribu
Nah, ada loh orang Indonesia yang menjajal membuka Warkop tersebut di Amerika Serikat dan bukan negara Asia. Keberadaan warkop tersebut kini tengah jadi pembicaraan di antara diaspora maupun warga New York.
Pinot, seorang animator Indonesia yang sukses berkarier di Amerika Serikat, membagikan cerita seru menjajal Indomie warkop yang berada di Manhattan, New York.
Ya, dia menemukan tempat makan yang menyediakan menu mi instan lengkap dengan kerupuk kaleng bahkan gorengan. Warkop tersebut bernama Warkop NYC. Keberadaan warkop tersebut kini tengah jadi pembicaraan di antara diaspora maupun warga New York.
Pinot di Twitter secara gamblang membagikan informasi yang menarik dan tentunya bikin geleng-geleng kepala. Bagaimana tidak, untuk satu porsi indomie Anda perlu mengeluarkan duit 3 USD atau sekitar Rp43 ribuan.
Harga tersebut bahkan tidak termasuk condiment tambahan seperti telur, kornet, atau keju. Jadi, harga nyaris Rp50 ribu cuma makan indomie saja. Pinot menuliskan disclaimer di cuitan awal. Ia sadar, pasti banyak orang akan menganggap makanan tersebut sangat mahal dibandingkan dengan harga di Indonesia.
"Sebelum bilang mahal, harga ini termasuk ekonomis sesuai pendapatan penetap di sini yang kurang lebih empat kali lipat dari pendapatan rata-rata di tanah air," kata Pinot, dikutip MNC Portal, Sabtu (5/3/2022).
Dari beberapa foto yang dibagikan Pinot, terlihat suasana warkop yang cukup berbeda dengan di Indonesia. Warkop di New York nuansanya seperti restoran yang proper.
Editor : Arbi Anugrah