get app
inews
Aa Text
Read Next : UKM Karate UMP Borong Medali di Gadjah Mada Open Karate Championship II

FEB UMP Latih 209 Siswa SMP Muhammadiyah 2 Cilacap dalam Pembuatan Konten Digital Kreatif

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:01 WIB
header img
FEB UMP Latih 209 Siswa SMP Muhammadiyah 2 Cilacap dalam Pembuatan Konten Digital Kreatif. Foto Dok UMP

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Era digital menuntut generasi muda untuk memiliki keterampilan dalam menciptakan konten kreatif yang tidak hanya menarik, tetapi juga edukatif dan bernilai. Menyadari hal tersebut, dosen dan mahasiswa Program Studi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Purwokerto (FEB UMP) memberikan pelatihan digital content creative kepada 209 siswa SMP Muhammadiyah 2 Cilacap.

Kegiatan ini bertujuan untuk membekali siswa dengan keterampilan dasar dalam pembuatan konten digital sekaligus mendorong pemanfaatan teknologi secara positif dan produktif. Dengan pendekatan interaktif, pelatihan ini dirancang agar para siswa dapat memahami konsep dasar strategi kreatif di media sosial, teknik pengeditan foto dan video, serta cara menciptakan konten yang menarik dan berkualitas.

Pelatihan ini dipimpin langsung oleh Ketua Program Studi Bisnis Digital FEB UMP, Meydy Fauziridwan, S.M.B., M.M., yang bertindak sebagai pemateri utama. Ia juga didampingi oleh sejumlah mahasiswa Program Studi Bisnis Digital FEB UMP yang turut serta sebagai pemateri pendamping, sehingga metode penyampaian menjadi lebih interaktif dan mudah dipahami oleh para siswa.

"Di era digital seperti sekarang, kemampuan untuk membuat konten kreatif bukan hanya sekadar hobi, tetapi juga bisa menjadi bekal keterampilan yang berguna untuk masa depan. Kami ingin memberikan wawasan kepada adik-adik SMP Muhammadiyah 2 Cilacap agar mereka mampu menggunakan teknologi secara bijak dan produktif," ujar Meydy Fauziridwan dalam sambutannya.

Selama pelatihan, para siswa diperkenalkan dengan berbagai teknik dasar pembuatan konten digital, mulai dari pengeditan foto dan video, strategi pembuatan konten yang engaging di media sosial, hingga pemanfaatan berbagai platform digital untuk menampilkan karya mereka. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini melibatkan diskusi kelompok, sesi tanya jawab, serta simulasi pembuatan konten digital secara langsung agar siswa lebih mudah memahami dan mengaplikasikan materi yang diberikan.

Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari para siswa yang ingin lebih memahami bagaimana cara membuat konten yang menarik dan sesuai dengan tren digital saat ini. Salah satu siswa, Rizki Aditya, mengaku sangat terbantu dengan pelatihan ini. 

"Dulu saya hanya tahu cara mengunggah foto dan video biasa di media sosial, tapi sekarang saya jadi paham bagaimana cara membuat konten yang lebih menarik dan memiliki nilai tambah," ujarnya.

Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya FEB UMP dalam mengembangkan sinergi antara perguruan tinggi dan sekolah menengah dalam bidang pendidikan digital. FEB UMP terus berkomitmen untuk mendorong program-program pengembangan keterampilan digital guna menciptakan generasi muda yang cerdas, inovatif, dan siap menghadapi tantangan di era digital.

Ke depan, FEB UMP berharap dapat memperluas jangkauan program pelatihan serupa ke berbagai sekolah lainnya, sehingga semakin banyak siswa yang mendapatkan manfaat dan mampu mengembangkan kreativitas mereka dalam dunia digital. 

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut