Uniknya Kebo Bule, Kotorannya Dipercaya Bawa Berkah saat Kirab Malam 1 Suro

Tim Inews.id
Prosesi kebo bule sebelum diarak dalam Kirab Malam 1 Suro di Solo. (Foto: doc. Ahmad Antoni)

3. Kerbau Kesayangan Paku Buwono II

Menjadi hewan kesayangan sejak istananya masih di Kartasura. Kebo bule ini merupakan keturunan kerbau Kiai Slamet hadiah dari Kiai Hasan Beshari Tegalsari Ponorogo kepada Paku Buwono II.

Kebo bule ini sebagai cucuk lampah (pengawal) dari sebuah pusaka keraton yang bernama Kiai Slamet saat pulang dari mengungsi di Pondok Tegalsari ketika terjadi pemberontakan pecinan yang membakar Istana Kartasura.

4. Penentu Waktu Kirab Dimulai

Biasanya dimulai tepat tengah malam, tergantung “kemauan” dari kebo bulenya. Jika waktunya tiba, biasanya tanpa harus digiring kawanan kebo bule akan berjalan dari kandangnya menuju halaman keraton.

5. Kotoran Kebo Bule Dipercaya Bawa Berkah

Begitu kotoran jatuh ke jalan, orang-orang pun saling berebut mendapatkannya. Tidak masuk akal memang. Namun mereka meyakini bahwa kotoran sang kerbau akan memberikan berkah, keselamatan, dan rezeki berlimpah. 

Mereka menyebut berebut kotoran tersebut sebagai sebagai tradisi ngalap berkah atau mencari berkah Kiai Slamet.

Itulah beberapa hal unik terkait kebo bule, salah satu pusaka milik Keraton Solo yang menjadi bintang dalam kirab Malam 1 Suro.

 

Editor : Arbi Anugrah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network