Stasiun Jeruklegi  Cilacap Tambah Layanan KA Serayu dan KA Baturraden Ekspres

Elde Joyosemito
Mulai 1 Juni 2023, dengan diberlakukannya jadwal perjalanan KA (GAPEKA) baru, Stasiun Jeruklegi menambah layanan KA Serayu dan KA Baturraden Ekspres.

CILACAP, iNewsPurwokerto.id-Setelah Stasiun Jeruklegi direaktivasi untuk melayani naik turun penumpang mulai tanggal 1 Maret 2023, Daop 5 Purwokerto kembali melakukan langkah baru untuk meningkatkan tingkat hunian penumpang di Stasiun Jeruklegi. 

Dua KA yang siap melayani penumpang di Stasiun Jeruklegi adalah KA Serayu relasi Jeruklegi-Bandung-Pasar Senen dan KA Baturraden Ekspres relasi Jeruklegi-Bandung.

Saat ini, menurut Daniel Johannes Hutabarat, Vice President Daop 5 Purwokerto, Stasiun Jeruklegi hanya melayani satu perjalanan kereta api jarak jauh (KAJJ) pulang pergi, yaitu KA Kutojaya Selatan dari Stasiun Kutoarjo ke Stasiun Kiaracondong.

"Namun mulai tanggal 1 Juni 2023, dengan diberlakukannya jadwal perjalanan KA (GAPEKA) baru, Stasiun Jeruklegi akan menambah layanan untuk naik turun penumpang KA Serayu dan KA Baturraden Ekspres. Hal ini bertujuan untuk memudahkan dan memberikan pilihan jam keberangkatan KA kepada masyarakat, terutama di sekitar Stasiun Jeruklegi," jelas Daniel dalam pernyataan tertulisnya pada Sabtu (27/5).

Bagi masyarakat yang ingin melakukan perjalanan dengan KA Kutojaya Selatan, KA Serayu, dan KA Baturraden Ekspres dengan berangkat atau naik turun di Stasiun Jeruklegi sudah bisa dilayani.

“Mereka dapat memesan tiket melalui aplikasi resmi KAI Access dan platform lain yang bekerja sama dengan KAI untuk perjalanan mulai tanggal 1 Juni 2023," tambah Daniel.

"Dengan penambahan beberapa kereta api yang berhenti di Stasiun Jeruklegi, diharapkan akan memberikan kemudahan transportasi yang nyaman dan aman bagi masyarakat," pungkas Daniel sambil mengakhiri pernyataannya.

Editor : EldeJoyosemito

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network