get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini Alasan Kenapa Kucing Tidak Masuk Surga

Mualaf Cantik Ini Sangat Mencintai Islam Setelah Merasakan Keajaiban saat Pegang Alquran

Jum'at, 12 November 2021 | 19:31 WIB
header img
Mualaf cantik bernama Maryam yang rasakan keajaiban saat pegang Alquran. (Foto: YouTube Ayatuna Ambassador)

JAKARTA, iNews.id - Seorang mualaf cantik berusia 27 tahun bernama Maryam ini menceritakan pengalamannya saat memegang kitab suci Alquran. Tangannya gemetar, dia tak pernah merasakan keajaiban itu selama menjadi penganut Hindu yang tak terlalu religius.

"Agama selalu membingungkan. Tidak ada anggota keluarga saya yang taat," kata Maryam, seperti dikutip dari kanal Youtube Ayatuna Ambassador, Jumat (12/11/2021).

Dia menceritakan, meski memiliki tetangga beragama Islam, ia tidak pernah bertemu dengan mereka. Hingga akhirnya wanita asal India ini berada di Uni Emirat Arab (UEA).

"Dan saya selalu takut sama mereka. Sebab sejak kecil, saya selalu diberi tahu bahwa mereka bukan orang baik," tutur Maryam.

Sampai akhirnya dia bekerja dan dikelilingi oleh kaum Muslimin. Maryam baru melihat kenyataan bahwa mereka sangat baik layaknya manusia biasa. Para Muslim tersebut juga sangat ramah.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut