get app
inews
Aa Read Next : Menikmati Tempe Mendoan untuk Takjil Buka Puasa Ramadhan, Ini Resep dan Cara Membuatnya

Raih Nilai Terbaik, Banyumas Borong 2 Penghargaan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik 2021

Kamis, 02 Desember 2021 | 19:16 WIB
header img
Dua inovasi berhasil diraih Kabupaten Banyumas dengan nilai terbaik dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) 2021. (Foto: Ist)

Bupati yang hadir secara luring yaitu Bupati Banyumas Achmad Husein, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, Bupati Brebes Idza Priyanti, Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat dan Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo yang mendapat award dari Kompak.

Bupati Banyumas Achmad Husein mengaku bangga dengan inovasi yang diciptakan oleh ASN Banyumas. Hal tersebut sesuai dengan keinginannya dimana untuk memudahkan pelayanan ASN diminta untuk membuat inovasi, minimal 1 inovasi 1 unit organisasi.

"Sekarang sudah berjalan setiap hampir setiap pejabat struktural mempunyai inovasi," katanya

Husein mengatakan dari TOP 10 Inovasi Daerah, Banyumas mendapatkan dua sekaligus.

"Yang pertama Sekretariat Daerah yaitu "Sistem Inovasi Pelayanan Publik Banyumas" atau Siappmas yang merupakan sistem gabungan dari seluruh aplikasi yang digunakan oleh semua OPD, sehingga lebih mudah mencarinya. Yang kedua Dinas Lingkungan Hidup dengan inovasi "Sampah Online Banyumas " atau Salinmas," jelasnya.

Salinmas merupakan aplikasi pembelian sampah organik dengan pemilahan di hulu (rumah tangga). Walaupun pelanggan baru 7000 rumah, tapi punya potensi untuk dikembangkan lebih lanjut.

Husein menambahkan pada bulan Desember ini akan muncul Jeknyong, yaitu ojeg pembelian khusus sampah plastik (semua jenis plastik) yang dilakukan oleh BUMD Banyumas, dimana plastik plastik tersebut akan diproses menjadi berbagai macam produk. 

"Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah yang telah bekerja keras dan sungguh sungguh mencapai ini semua," pungkasnya.

 

 

Editor : Aryo Arbi

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut