Lord Rangga Meninggal, Sempat Unggah soal Gedung Sate di Bandung
Rabu, 07 Desember 2022 | 12:18 WIB

"Lord Rangga berbahagia. Hari ini yang cerah segera membahas tentang bagaimana keberadaan Gedung Sate di Bandung. Gedung Sate dimaksudkan adalah dari sejarah membuktikan bahwa sate adalah Sentral Satelit. Jadi bukan sate adalah susunan dari daging kambing atau dari sapi," ucapnya.
Kepergian Lord Rangga pun menyisakan duka bagi netizen yang mengaku kerap terhibur dengan candaannya. Akun Instagram Lord Rangga pun banjir ucapan doa.
"Innalillahi wa inna ilahi rojiun sahabatku, husnul khotimah," tulis Raden Reza Pramadia.
"Turut berduka cita, selamat jalan lord," tulis komika nopeknovian.
"Selamat Jalan Lord, Orang Baik," kata jhonss***
Editor : Arbi Anugrah