get app
inews
Aa Text
Read Next : 6 Rekomendasi Mie Ayam di Purwokerto, Dijamin Maknyus Rasanya

Ada Promo di King Crispy, Sajikan Menu Ayam Krispi Bakar yang Lezat

Sabtu, 11 Februari 2023 | 20:17 WIB
header img
Sajian menu spesial King Crispy, ayam krispi bakar. (Foto: iNewsPurwokerto)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Telah hadir, kuliner Purwokerto yang menyajikan menu khas ayam. Namanya King Crispy. Namun, tidak seperti lainnya. Sebab, dipastikan belum ada warung makan lain yang menyediakan. Menu itu adalah ayam krispi bakar. Juga ada bebek krispi bakar.

King Crispy berlokasi di tempat strategis, karena berada di Jl Dr Angka, Purwokerto. Setelah grand opening pada Sabtu (11/2/2023), King Crispy masih tetap memberikan promo. “Untuk hari Minggu, 12 Februarti 2023, masih ada promo dari kami. Misalnya untuk paket ayam original plus es teh yang harga normalnya Rp15 ribu, bisa dibeli hanya dengan Rp12.500,”kata Founder King Crispy Nanang Anggoro.

Menurutnya, berbagai macam menu yang menjadi andalan dari King Crispy adalah ayam krispi bakar dan bebek krispi bakar. “Jangan khawatir, karena kami mematok harga terjangkau. Untuk paket ayam krispi bakar plus es teh hanya Rp22 ribu. Untuk bebek krispi bakar, kami hanya menjual dengan harga kisaran Rp20 ribu. Padahal kalau di luar bisa sampai Rp30 ribu hingga Rp40 ribu,”ungkapnya.

Namun, Nanang memastikan bahwa rasa jelas tidak kalah dengan yang lainnya. Bahkan dia menjamin rasa tidak akan mengecewakan. Meski harga terjangkau, tetapi tidak menurunkan kualitas rasa. “Kami memiliki koki berpengalaman yang memiliki resep khusus untuk mengolah ayam. Koki kami memiliki pengalaman di perusahaan olahan ayam skala internasional,”ujarnya.

Selain warung makan, di sebelahnya juga ada konsep kafe. Bahkan, kafe akan buka 24 jam. “Jadi King Crispy memiliki tempat yang cukup luas. Sehingga ada satu ruangan yang dipakai untuk kafe. Nantinya akan melayani selama 24 jam,”kata dia.

Nanang memilih untuk tidak berbisnis waralaba, melainkan membuka warung makan sendiri yakni King Crispy. Dengan membuka sendiri, maka ada inovasi. King Crispy juga menyediakan berbagai macam jenis ayam ada ayam potong, pejantan dan kampung. Ada juga bebek yang diolah dengan diungkep dan krispi bakar.


Menu ayam krispi bakar. (Foto; iNewsPurwokerto)
 
“Selain itu, kami menyediakan berbagai macam minuman. Di bagian kafe, kami mempunyai koleksi kopi yang beragam,”ungkapnya.

Owner lainnya, Brili Agung, mengatakan King Crispy bukan saja sebagai warung yang menyediakan beragam menu berkualitas dengan harga terjangkau. Melainkan juga ada misi khusus, yakni memberdayakan petani dan kaum difabel.

“Jadi bahan-bahan kami dapatkan dari petani lokal. Mulai dari beras, ayam, bebek, buah hingga kopi. Kami langsung membeli kepada petani, sehingga bisa memotong rantai penjualan. Tentu saja, harga lebih kompetitif dan petani juga mendapatkan hasil lebih besar,”ujarnya.

Di sisi lain, pihaknya juga mempekerjakan difabel. Mengapa? Karena difabel juga membutuhkan perhatian. “Dengan segala konsekuensi, kami merekrut difabel. Nyatanya, effort-nya luar biasa. Kami memiliki dua pekerja difabel, satu bagian koki dan satunya barista,”kata Brili. 

 

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut