TIM Nasional (Timnas) Indonesia dikabarkan siap kedatangan pemain baru dari Eropa di 2022 ini. Mereka dapat membela Timnas Indonesia karena memiliki darah Indonesia.
Tentunya para pemain yang berkompetisi di Eropa itu adalah para penggawa naturalisasi dan akan segera rampung sebentar lagi.
Dalam beberapa bulan terakhir memang ramai kabar PSSI tengah berusaha melakukan naturalisasi beberapa pemain keturunan Indonesia yang bermain di Eropa. Karena harus melalui proses yang panjang, kabar naturalisasi itu pun sempat menghilang.
Akan tetapi, kini para pemain keturunan itu dikabarkan sudah memenuhi segala dokumen untuk melakukan naturalasi. Lantas siapa saja pesepakbola itu? Menurut laporan dari anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani, keempat pemain keturunan itu adalah Mees Hilgers, Ragnar Oratmangoen, Sandy Walsh, dan Jordi Amat.
"Coach Shin Tae Yong sudah teleponan sama Mees Hilgers. Ragnar Oratmangoen, melalui agennya mengatakan berminat bermain untuk Timnas. Semoga ASAP, dokumen kedua pemain tersebut segera di collect," ujar Hasani Abdulgani, Abdulgani dikutip dari akun Instagram miliknya.
"Dua pemain lainnya, Sandy Walsh dan Jordi Amat segera diproses," tambahnya.
Berikut 4 Pemain Eropa yang Siap Bela Timnas Indonesia
1. Ragnar Oratmangoen
Belanda menjadi negara yang paling banyak memiliki pesepakbola yang memiliki darah atau keturunan Indonesia. Seperti halnya Ragnar yang memiliki darah Maluku dari sang ayah.
Ragnar sendiri disebutkan cukup tertarik bermain dan membela Timnas Indonsia. Hanya saja ia baru mau jika permainan Timnas Indonesia sudah memiliki gaya permainan ala Eropa. Karena kini ia mau bergabung dengan Timnas Indonesia, maka ia mengakui bahwa kualitas permainan skuad Garuda sudah jauh lebih baik.
2. Sandy Walsh
Sandy Walsh adalah salah satu pemain berdarah Indonesia yang berkarier di Eropa. Pemain berpaspor Belanda itu kini main untuk klub Belgia, KV Mechelen.
Meski biasa main di posisi bek kanan, Sandy juga bisa berperan sebagai bek tengah. Selain itu, dia juga merupakan bek kanan yang rajin membantu serangan. Pada musim 2020-2021, Sandy sudah mencetak dua gol dan membuat tiga assist di kasta tertinggi Liga Belgia.
3. Mees Hilgers
Mees Hilgers memiliki darah Indonesia dari sang ibu yang berasal dari Manado, Sulawesi Utara. Kini, Mees Hilgers main untuk FC Twente di Liga Belanda.
Berposisi sebagai bek tengah, Mees Hilgers telah mencatakan 13 penampilan dengan torehan satu gol dan satu assist pada musim 2021-2022.
4. Jordi Amat
Jordi Amat memulai karier sepakbola profesionalnya bersama Espanyol pada 2010. Saat itu, Jordi Amat baru berusia 18 tahun. Ia pun pernah memiliki pengalaman melawan pemain kelas dunia seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Jordi Amat merupakan mantan anak asuh Luis Milla di Timnas Spanyol U-21. Selain main untuk Luis Milla, bek tengah berumur 29 tahun itu juga pernah diasuh Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Mauricio Pochettino, di Espanyol pada 2010-2012.
Pemain berpaspor Spanyol itu memiliki darah Indonesia dari sang nenek, yang diakuinya, lahir di Makassar, Sulawesi Selatan. Dia pernah menyatakan niatnya untuk main bersama Timnas Indonesia. Sekadar informasi, Jordi kini bermain untuk klub Belgia, Kas Eupen
Editor : Arbi Anugrah