get app
inews
Aa Text
Read Next : Sandy Walsh Bocorkan Cerita Lucu Maarten Paes yang Pamer Berbahasa Indonesia Tapi Salah Ucap

Sandy Walsh dan Jordi Amat Siap Bela Timnas di Kualifikasi, Indonesia Bakal Lolos Piala Asia 2023?

Jum'at, 25 Februari 2022 | 08:25 WIB
header img
Sandy Walsh

JAKARTA, iNews.id - Hasani Abdulgani, anggota Exco mengharapkan proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat kelar pada Maret 2022 atau April 2022.

Sehingga Sandy Walsh dan Jordi Amat sudah bisa membela Timnas Indonesia saat turun di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni 2022 di Kuwait. Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia tergabung di grup berat pada babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Tim Merah Putih tergabung di Grup A bersama tuan rumah Kuwait, Yordania dan Nepal. Karena itu, pihak PSSI dan Kemenpora terus bekerjasama menggenjot proses naturalisasi calon pemain anyar Timnas Indonesia. Menpora Zainudin Amali mengatakan pihaknya masih menantikan dokumen pelengkap kedua pemain tersebut dari PSSI.

“Masih menunggu administrasi lengkap, administrasi harus disiapkan federasi kami menunggu saja,” kata Zainudin Amali dikutip dari laman resmi Kemenpora, Jumat (25/2/2022).

Sementara itu, Hasani Abdulgani elaku sosok yang bertanggung jawab perihal perekrutan pemain keturunan, optimis proses keduanya rampung dalam waktu dekat. Ia berharap Sandy Walsh dan Jordi Amat sudah bisa mengawal lini belakang Timnas Indonesia di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut