PURWOKERTO, iNews.id – Panitia Pemilihan Rektor Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto telah menetapkan 4 dosen perguruan tinggi negeri (PTN) setempat menjadi bakal calon (balon).
Tahapan berikutnya, mereka akan memaparkan visi dan misi di depan Sidang Senat Universitas secara terbuka. Selanjutnya adalah Sidang Senat Universitas tertutup untuk pemilihan calon Rektor, apakah musyawarah mufakat atau pemungutan suara.
Ketua Panitia Pemilihan Rektor Unsoed Dr.Ir Isdy Sulistyo, DEA mengatakan bahwa selama ini memang belum pernah ada musyawarah mufakat dalam penentuan calon Rektor. “Selama ini, untuk menentukan calon Rektor, selalu melalui pemungutan suara,”ujarnya pada Selasa (11/1/2022).
Berikut profil singkat 4 balon Rektor Unsoed yang diambil dari website resmi Unsoed.
1.Prof.Ir. Totok Agung Dwi Haryanto,M.P.,Ph.D
Prof.Ir. Totok Agung Dwi Haryanto,M.P.,Ph.D
Prof. Ir. H. Totok Agung Dwi Haryanto, M.P.,Ph.D. menyelesaikan pendidikan dasar dan menengahnya di Kota kelahirannya Magelang. Lulusan SMAN 1 Magelang ini memperoleh gelar Strata 1 Jurusan budidaya Pertanian Fakultas Pertanian UNSOED tahun 1987. Gelar strata II diperoleh di Program Studi Pemuliaan Tanaman, Program Pascasarjana UNPAD tahun 1994, sedangkan Strata 3 (Ph.D) di Plant Breeding Departement, Kyushu University (1998). Bekerja sebagai dosen dan peneliti di UNSOED sejak tahun 1988, pernah menjabat sebagai Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UNSOED pada tahun 2010 s/d 2014, dan pernah menjabat sebagai Direktur Program Pascasarjana UNSOED pada tahun 2015 s/d 2019. Penelitiannya berkaitan dengan pemuliaan tanaman padi khususnya perakitan dan pengembangan padi gogo aromatik. Penelitian yang dimulai sejak tahun 2000 telah menghasilkan teknologi tepat guna berupa varietas unggul Inpago UNSOED 1.
2. Dr. V Prihananto, M.Si
Dr. V Prihananto, M.Si
Dr. Ir. V. Prihananto, M.Si., dikenal sebagai akademisi di bidang pangan dan gizi, yang kini mendapat amanah sebagai Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Hubungan Masyarakat. Sebelum dalam jabatan tersebut, beliau dikenal akrab dengan dunia kemahasiswaan, karena tercatat sebagai Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni dan juga pernah sebagai Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni di Fakultas Pertanian. Tidak hanya itu, Dosen pada Fakultas Pertanian kelahiran 29 Mei 1964 ini juga pernah menjadi Ketua Jurusan Teknologi Pertanian, Ketua Program Studi Teknologi Hasil Pertanian dan Kepala Laboratorium Teknologi Hasil Pertanian pada Fakultas Pertanian UNSOED serta Kepala Pusat Penelitian Pangan, Gizi dan Kesehatan di Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNSOED dan aktif pada keanggotaan Profesi PATPI dan Pergizi pangan.
3. Prof.Dr.Ade Maman Suherman,M.Sc
Prof.Dr.Ade Maman Suherman, M.Sc
Prof. Dr Ade Maman Suherman SH,M.Sc menduduki Dekan Fakultas Hukum masa jabatan 2017-2021. Ayah dari 3 orang anak yang hobi bermain tenis lapangan ini adalah lulusan S2 di University of Groningen Belanda, beliau juga merupakan lulusan atau alumni Fakultas Hukum Unseod angkatan ’87 dan menyelesaikan studi S3nya di Universitas Indonesia. Sebelum terpilih menjadi Dekan Fakultas Hukum Unsoed Ade Maman menjabat sebagai Ketua Lembaga Pengembangan, Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M)
4. Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq, M.Sc.Agr
Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq, M.Sc.Agr
Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq, M.Sc.agr, merupakan Wakil Rektor Bidang Akademik untuk masa jabatan 2018-2022. Profesor dalam Bidang Ilmu Ternak Potong ini dilahirkan di Batang, 28 Januari 1969 tercatat sebagai dosen Fakultas Peternakan UNSOED dan mengajar dari jenjang diploma hingga program doktor. Tidak hanya piawai dalam dunia ilmiah, beliau juga dikenal aktif pada organisasi keagamaan dan sosial kemasyarakatan, termasuk menjadi pembina dan pendamping Kelembagaan Kelompok Tani Ternak Ruminansia Besar dan Kecil serta dewan pakar pada himpunan peternak domba dan kambing Indonesia. Konsultan BI untuk Program Pemberdayaan Ekonomi Daerah dan Program Pengembangan Klaster Sapi Potong di Purwokerto ini tercatat pernah menjadi Dekan Fakultas Peternakan UNSOED periode 2010-2017.
Editor : EldeJoyosemito