get app
inews
Aa Read Next : Tanah Ambles Ancam Kantor Balai Desa Karangbolong

Tak Main-main, Sekjen UNESCO GGN Kaji Kebumen Geopark, Ini Kegiatannya

Sabtu, 15 Juli 2023 | 06:58 WIB
header img
Sekretaris Jenderal UNESCO Global Geopark Network (GGN), Mr. Guy Martini, akan mengunjungi Kabupaten Kebumen sampai Selasa (18/7/2023) mendatang. (Foto: Istimewa)

KEBUMEN, iNewsPurwokerto.id-Sekretaris Jenderal UNESCO Global Geopark Network (GGN), Mr. Guy Martini, akan mengunjungi Kabupaten Kebumen sampai Selasa (18/7/2023) mendatang. 

Guy datang untuk melihat langsung potensi Geopark Kebumen agar dapat dinilai sebagai Geopark Dunia atau Global Geopark UNESCO (UGG).

Bupati Kebumen Arif Sugiyanto menyatakan bahwa Guy akan berada di Kebumen hingga 18 Juli 2023 untuk secara langsung mengevaluasi potensi alam dan kearifan lokal masyarakat Kebumen. Tujuannya adalah agar Kebumen dapat dianggap pantas menjadi bagian dari Global Geopark UNESCO.

"Bapak Guy merupakan anggota tim asesor UNESCO yang akan memberikan penilaian langsung terhadap kelayakan Geopark Kebumen untuk menjadi bagian dari Global Geopark UNESCO," ujar Bupati yang didampingi oleh peneliti utama BRIN, Hanang Samodra, dan Tenaga Ahli Badan Pengelola Geopark Kebumen, Chusni Ansori.

Guy akan mengunjungi BRIN di Karangsambung, pengrajin batik Kebumen, anyaman pandan di Karanganyar, benteng Vanderwick Gombong, Gua Jatijajar, Gua Barat, hutan mangrove Ayah, dan Pantai Logending. Selanjutnya, Guy akan naik ke atas Pantai Menganti, menjelajahi pantai Selatan Kebumen, melihat penangkaran penyu, dan mengunjungi sentra pengelolaan garam di Mirit.

Bupati Kebumen juga akan mengajak Guy untuk mencoba river tubing di Sendang Dalem Padureso. "Dari kunjungan dan penilaian ini, Mr. Guy nantinya akan memberikan rekomendasi tentang hal-hal yang masih kurang dan perlu diperbaiki agar Geopark Kebumen layak masuk Global Geopark UNESCO," jelasnya.

Editor : Elde Joyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut