get app
inews
Aa Read Next : Kurikulum Merdeka: Capaian dan Komitmen yang Perlu Diapresiasi

Kemendikbudristek Gelar Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia, Wadah Pengembangan Prestasi

Selasa, 07 November 2023 | 17:54 WIB
header img
Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbudristek menggelar Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) 2023 jenjang SMP dan SMA. Foto: Dok Kemendikbudristek

Menurut Kepala Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI), Asep Sukmayadi, mengatakan jika peserta OPSI Tahun 2023 berasal dari peserta didik jenjang SMP dan SMA. Para peserta yang akan berkompetisi di tingkat nasional ini sudah melalui seleksi proposal dan seleksi naskah penelitian, secara nasional terdapat 6.643 tim yang telah mendaftar pada laman BPTI.

“Dari jumlah itu, jumlah naskah yang lolos ke tingkat nasional sebanyak 200 naskah penelitian yang terdiri dari 187 peserta jenjang SMP/MTs dan 189 peserta jenjang SMA/MA,” tutur Asep.

Nantinya, hasil karya para finalis akan dipamerkan dalam bentuk gelar karya di Universitas Tarumanegara. Di harapkan karya tersebut nantinya dapat menjadi pembelajaran, mempromosikan gagasan kreatif.

Pada OPSI 2023 kali ini, terdapat sejumlah bidang yang diperlombakan. Untuk jenjang SMP, yaitu Ilmu Pengetahuan Alam dan Lingkungan; Ilmu Pengetahuan Sosial, Kemanusiaan, dan Budaya; dan Ilmu Pengetahuan Teknik dan Rekayasa. Sedangkan untuk jenjang SMA, yaitu Matematika, Sains, dan Teknologi; Fisika Terapan, dan Rekayasa; dan Ilmu Sosial dan Humaniora.

Sementara menurut salah satu peserta OPSI 2023 jenjang SMP, yang mengikuti lomba di bidang Ilmu Pengetahuan Alam dan Lingkungan, Salsabila Fatimah Az Zahra, yang merupakan siswi SMPN 1 Surabaya ini mengatakan jika mengikuti ajang OPSI 2023 untuk menambah pengalamannya.

“Karena pada saat masuk universitas nanti akan ada banyak penelitian, jadi saya sudah mempersiapkan diri saya sejak dini dengan mengikuti OPSI, sekaligus untuk menambah pengalaman,” ucap Salsabila yang melakukan penelitian inovasi selai sehat berbahan ekstrak bunga telang sebagai pangan fungsional pada terapi komplementer bagi penderita kanker payudara.

 

Editor : Aryo Arbi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut