Deretan Jurusan Kuliah yang Cocok buat Kamu yang Hobi Menulis
             
            
             
                                                        Pada jurusan ilmu komunikasi dipelajari tentang jurnalistik, yang meliputi teknik menulis berita, produksi berita, dan copywriting periklanan. Selain itu, terdapat berbagai mata kuliah mengenai teori-teori media dan komunikasi sebagai penunjang dalam memproduksi tulisan, entah itu berita maupun copywriting iklan. Prospek dari jurusan ilmu komunikasi bisa menjadi seorang jurnalis hingga humas.
• Jurnalistik
                                                        Jurusan jurnalistik memiliki cakupan yang luas karena lulusannya bisa bekerja di radio, stasiun TV, surat kabar, maupun media-media lainnya. Mahasiswa di jurusan ini akan belajar teknik mencari berita, menulis, menyunting, hingga berita tersebut dapat didistribusikan melalui media. Beragam tulisan, seperti hardnews maupun feature akan dipelajari di sini.
Editor : Arbi Anugrah