get app
inews
Aa Text
Read Next : Patroli Besar Digelar di Kebumen, Ini Hasilnya

Jelang Pemilu 2024, Pj Bupati Banyumas Pantau Kesiapan PPK dan Panwaslu

Kamis, 08 Februari 2024 | 18:27 WIB
header img
Jelang Pemilu 2024, Pj Bupati Banyumas Pantau Kesiapan PPK dan Panwaslu. Foto: Dok Humas Pemkab Banyumas

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Pj Bupati Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro, memantau kesiapan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan. Pantauan dilakukan Kamis (8/2/2024) di Wilayah Eks Kotip Purwokerto yang dimulai di PPK Kecamatan Purwokerto Barat.

Selain kesiapan personil Pj Bupati Hanung juga memeriksa Gudang yang digunakan untuk menyimpan logistik Pemilu. 

"Setelah saya cek untuk gudang PPK di Kecamatan Purwokerto Barat yang menggunakan Aula Balai Kelurahan Pasir Kidul, mulai keamanan lingkungan seperti kunci-kunci dan alam seperti kemungkinan bocor alhamdulillah aman," kata Hanung dalam keterangannya.

Hanung menambahkan tujuan dari kunjungan ini untuk memperkuat kolaborasi dan sinergisitas antara seluruh stakeholder dalam menghadapi Pemilu 2024 yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang.

"Kita semua Pemerintah Daerah, TNI, Polri dan Penyelenggara Pemilu, mempunyai kewajiban yang sama, agar pentahapan, tatacara, mekanisme sampai pelaksanaan Pemilu nanti dapat berjalan lancar. Kalau ada permasalahan di lapangan segera koordinsikan, agar jika ada kerikil kerikil kecil dapat kita cegah. Sehingga betul betul kita pastikan bahwa Pilpres dan Pileg 2024 di Kabupaten Banyumas dapat berjalan dengan tertib, lancar dan sukses, masyarakat tentrem ayem," ujarnya.

Sementara menurut Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Purwokerto Barat Temon mengatakan bahwa pihaknya telah mendapat pengiriman bilik suara dari KPU tanggal 7 Februari 2024 yang ditaruh di Gudang yang bertempat di Aula Kelurahan Pasir Kidul.

"Menurut rencana Kotak Suara dan Kartu Suara akan dikirim Minggu 11 Februari mendatang. Karena kami harus mendistribusikan ke PPS tanggal 13 Februari 2024," katanya.

Temon mengaku senang mendapat kunjungan dari Pj Bupati, yang memberikan arahan dan motivasi demi lancar dan suksesnya Pemilu 2024. Ia bersama jajaranya siap menggelar Pemilu di 7 PPS, 161 TPS dengan pemilih yang tercantum di DPT sebanyak 39.810 pemilih.

"Kami telah menyiapkan 1.127 KPPS, 644 bilik suara dan 805 kotak suara dengan dibantu 322 petugas keamanan TPS," tambahnya.

Sampai berita ini ditulis Pj Bupati masih melakukan kunjungan di PPK Purwokerto Selatan. Menurut rencana pantauan oleh Pj Bupati akan dilalukan diseluruh PPK hingga pelaksanaan Pemilu.

 

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut