get app
inews
Aa Read Next : Polres Kebumen Terus Lakukan Razia Perang Sarung, Belasan Remaja Dibina

Polsek Kutasari Amankan 21 Remaja yang Bakal Perang Sarung Jelang Sahur

Rabu, 13 Maret 2024 | 13:14 WIB
header img
Polsek Kutasari Purbalingga berhasil mencegah aksi perang sarung di Lapangan Jaka Kusuma Desa Karangcegak, Kecamatan Kutasari pada Rabu (13/3/2024) dini hari. (Foto: Istimewa)

PURBALINGGA, iNewsPurwokerto.id-Polsek Kutasari Purbalingga berhasil mencegah aksi perang sarung di Lapangan Jaka Kusuma Desa Karangcegak, Kecamatan Kutasari pada Rabu (13/3/2024) dini hari sekitar jam 01.00 WIB. Di tempat kejadian, polisi berhasil mengamankan puluhan remaja.

Kapolsek Kutasari Iptu Heru Riyanto menjelaskan bahwa keberhasilan ini berawal dari laporan warga yang mencurigai keberadaan banyak remaja berkumpul di lapangan Desa Karangcegak. Diduga mereka hendak menggelar perang sarung.

"Kami langsung mendatangi lokasi setelah menerima informasi tersebut dan menemukan puluhan remaja yang diduga hendak melakukan perang sarung," ujar Iptu Heru.

Kapolsek menjelaskan bahwa sebanyak 21 remaja laki-laki dari Desa Karangcegak, Desa Sumingkir, Desa Meri, dan Desa Candiwulan diamankan di lokasi, beserta dengan 21 sarung yang sebagian sudah digulung siap untuk digunakan dalam perang sarung, 11 handphone, dan 6 sepeda motor.

"Para remaja tersebut kemudian diamankan ke Polsek Kutasari bersama dengan barang buktinya," kata Kapolsek.

Editor : Elde Joyosemito

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut