PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Selama bulan puasa, terdapat beragam resep menu buka puasa yang lezat dan nikmat untuk disajikan kepada seluruh anggota keluarga di rumah. Anda dapat menyiapkan menu sesuai dengan selera masing-masing, baik itu yang pedas, asin, maupun manis.
Satu di antaranya adalah resep soto Sokaraja yang akan memanjakan lidah Anda. Makanan khas Kabupaten Banyumas ini sangat populer, dengan bumbu yang meresap sempurna dan nikmat disajikan dalam keadaan hangat, lengkap dengan irisan ketupat.
Anda dapat mencoba membuat resep Soto Sokaraja di rumah sebagai hidangan berbuka puasa. Berikut cara membuat Soto Sokaraja dengan irisan daging sapi seperti dirangkum iNewsPurwokerto.id Jumat (22/3/2024) berikut ini.
Resep Soto Sokaraja
Resep Soto Sokaraja Foto: @mariaulfah1357
Bahan:
300 gram daging sapi, iris
1 lembar daun salam
1 batang serai, geprek
2 ruas lengkuas, gerek
1 ruas jahe, geprek
Garam & gula pasir secukupnya
Merica bubuk secukupnya
1 batang daun bawang, iris
1 batang seledri, iris
Air secukupnya
Minyak untuk menumis
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait