Kegigihan dan tekad yang begitu kuat dari Yanwar akhirnya membuahkan hasil yang memuaskan. Dia berhasil lulus menjadi Taruna Akmil TNI AD. Berkat usaha, doa, dukungan orangtua, serta tentunya bimbingan sang ayah selama mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi.
Keberhasilan tersebut sempat membuat kaget Yanwar dan keluarga. Bahkan sampai saat ini Yanwar masih merasa tidak percaya. Dirinya yang hanyalah anak tukang cukur, dalam satu kali mendaftar, langsung berhasil lulus seleksi Taruna Akmil TNI AD.
Yanwar juga bercerita sangat kaget dengan padatnya kegiatan di Akmil. Ini amat berbeda dengan kegiatannya saat SMA.
"Saya kaget, kegiatan di sini cukup padat, cukup menguras tenaga, berbeda dengan kegiatan sehari-hari saat masih sekolah di rumah. Di sini tidak bisa santai-santai, semua dibatasi dengan waktu. Kegiatan di sini semua terprogram dengan baik," papar Yanwar.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta