Selama arus mudik lebaran 2022, pihaknya juga telah memetakan titik titik kemacetan yang berpotensi terjadi. Maka dari itu, 12 titik pengaman didirikan di daerah rawan kemacetan dan juga merupakan pusat keramaian serta pusat perbelanjaan.
Sementara menurut Kabagops Polresta Banyumas, Kompol Ismanto Yuwono mengatakan jika 12 titik itu terdiri dari tiga pos pelayanan dan satu pos terpadu dan 8 pos pengamanan.
"Tiga pos pelayanan berada di stasiun, terminal dan tempat wisata Baturraden. Satu pos terpadu ditempatkan di alun-alun Purwokerto dan 8 pos PAM kita gelar dari Utara ke Selatan," ucapnya.
Sementara untuk potensi titik titik kemacetan saat menjelang lebaran, pihaknya juga mengantisipasi membludaknya pasar tumpah dan sepanjang jalur mudik.
"Titik titik kemacetan setelah lebaran tentu saja di tempat wisata. Tapi sebelumnya adalah di pasar pasar tumpah dan utamanya lanjur mudik yang nantinya menjadi titik tumpu semua kendaraan melalui jalur tersebut," jelasnya.
Editor : Arbi Anugrah